Batik Benang Raja merupakan perusahaan yang bergerak dibidang Retail dan Grosir Batik, Aksesoris, Tas, Dompet dan Boneka dengan harga yang murah tetapi bahan yang digunakan tidak murahan, serta sudah memiliki 10 Cabang, 100+ karyawan dan terus berkembang. Lowongan Kerja Toko Batik Benang Raja.
Kami terus memperluas jangkauan kami dengan membuka cabang di beberapa kota seperti Semarang, Kudus, Magelang, Purwokerto, Surabaya, Sidoarjo, dan Malang. Ini membuktikan bahwa kami terus menerus berkembang dan berusaha memberikan layanan yang lebih baik kepada pelanggan kami. Selain itu, Anda juga bisa membeli produk kami secara online melalui marketplace Shopee Batik Benang Raja Official Shop. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk kami, silakan cek katalog produk kami di Instagram @benangraja.
Alamat Toko Batik Benang Raja Purwokerto terletak di Jl. Komisaris Bambang Suprapto No.837, Cigrobak, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53114.
Lowongan Kerja Toko Batik Benang Raja
Saat ini, Batik Benang Raja sedang membuka kesempatan kepada mereka yang tertarik untuk bergabung dan menjadi bagian dari keluarga kami untuk bertumbuh dan berkembang bersama, dengan posisi sebagai berikut :
1. Karyawan Toko
Persyaratan :
- Pria/Wanita, usia maksimal 30 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK atau sederajat
- Berpenampilan menarik, rapi dan sopan
- Memiliki tinggi badan minimal 160 cm dan berat badan ideal
- Ramah, komunikatif dan memiliki keterampilan interpersonal yang baik
- Mampu bekerja dengan target penjualan
- Teliti dan cepat dalam menangani transaksi dan melayani pelanggan
- Bersedia bekerja dengan sistem shift
- Penempatan PURWOKERTO
Tanggung Jawab :
- Menawarkan dan mempromosikan produk batik kepada pelanggan
- Melayani pelanggan dengan baik dan membantu dalam pemilihan produk yang sesuai
- Menjaga penataan produk di toko agar terlihat rapi dan menarik
- Melakukan pencatatan stok barang dan laporan penjualan harian
- Berpatisipasi dalam event atau promosi yang diadakan di toko
- Memberikan informasi terkait promo atau diskon yang sedang berlangsung
2. Cutting
Persyaratan :
- Pria, usia maksimal 40 tahun
- Berpengalaman sebagai tukang potong kain minimal 2 tahun (diutamakan berpengalaman memotong kain batik)
- Mampu mengoperasikan mesin potong kain elektrik dengan baik
- Mampu membaca pola dan ukuran dengan akurat
- Bersedia memotong semua jenis bahan (katun, polimikro, strech, dll)
- Dapat membuat pola dan marker sendiri untuk semua jenis model, baik pria maupun wanita
- Teliti, rapi, disiplin, bertanggung jawab dan mampu bekerja sesuai target
- Penempatan Pekalongan, Jawa Tengah
Tanggung Jawab :
- Mengoperasikan mesin potong kain sesuai pola dan ukuran
- Menyusun hasil potongan untuk proses produksi
- Merawat dan menjaga kebersihan mesin potong
3. Karyawan Harian
Persyaratan :
- Pria/Wanita, usia maksimal 40 tahun
- Pendidikan minimal SMP/SMA atau sederajat
- Sehat jasmani dan rohani
- Mampu bekerja rajin, disiplin dan bertanggung jawab
- Siap bekerja dengan target dan mengikuti arahan atasan
- Mampu bekerja sama dalam tim
- Diutamakan memiliki pengalaman di bidang produksi (lebih disukai industri tekstil/garment)
- Penempatan Pekalongan, Jawa Tengah
Tanggung Jawab :
- Melakukan pekerjaan sesuai bagian yang ditugaskan (produksi pengepakan, penyortiran, dll)
- Menjaga kualitas hasil kerja sesuai standar perusahaan
- Mengikuti instruksi kerja dari leader atau supervisor
- Menjaga kebersihan dan kerapian area kerja
- Bekerja dengan aman dan mematuhi peraturan keselamatan kerja
4. Leader QC
Persyaratan :
- Pria/Wanita, usia maksimal 40 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat (lebih disukai D3/S1)
- Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang Quality Control (diutamakan industri tekstil/garment)
- Memahami proses QC dan standar mutu produk tekstil/garment
- Memiliki kemampuan leadership dan manajemen tim
- Mampu bekerja teliti, tegas, dan bertanggung jawab terhadap hasil QC
- Mampu bekerja dengan target dan berkoordinasi lintas divisi
- Komunikatif, proaktif, dan memiliki integritas tinggi
- Penempatan Pekalongan, Jawa Tengah
Tanggung Jawab :
- Mengawasi dan memastikan seluruh proses QC berjalan sesuai SOP
- Membimbing dan mengarahkan tim QC Line agar bekerja efisien dan akurat
- Melakukan analisa hasil QC serta membuat laporan temuan dan rekomendasi perbaikan
- Menjamin produk yang lolos QC sesuai standar kualitas perusahaan
- Berkoordinasi dengan bagian produksi untuk tindak lanjut hasil pemeriksaan
Simak terus Lowongan Kerja terbaru lainnya di : karirpurwokerto.id
Cara lamar :
Jika sobat Karirpurwokerto berminat dan sesuai dengan kualifikasi silahkan daftar secara online melalui link dibawah ini :
Batas akhir pendaftaran 03 November 2025
Hati – Hati Penipuan, Batik Benang Raja tidak pernah meminta uang selama proses rekrutmen !
Untuk Info Lowongan Kerja Terbaru Bisa Gabung Telegram Kami → Klik Disini ←






